08 Maret 2008

JANGAN Sampai Salah Pilih Bra Karena Bisa BAHAYA! Berisiko Syarat Kejepit hingga Mati Rasa

freepik.com
SALAH PILIH BRA BISA BERISIKO UNTUK KESEHATAN LHO!

ANDA mungkin penganut paham ini: bra yang ketat dengan tali tipis dengan kaos atau kemeja transparan akan memunculkan keseksian.

Sebab, itu artinya, setiap mata lelaki akan melirik dan membuat Anda bangga.

Tapi tahukah Anda, di balik keketatan bra dan kekecilan talinya, nyawa jadi taruhan? Uuups...

Berdasarkan penelitian yang dilakukan para dokter dari Universitas Texas Southwestern Medical School di Dallas, bra bertali tipis dan ketat bisa menyebabkan sakit kepala yang berkepanjangan dan kerusakan syaraf serius.





Menurut mereka, syaraf punggung dan tengkuk yang membentang dari bahu sampai leher merupakan komponen syaraf terpenting.


Sehingga, keketatan bra akan membuat syaraf terjepit dan akibatnya si pemakai bisa diserang sakit kepala bekepanjangan, nyeri leher, bahkan mati rasa.

Sakit ini bisa juga menyerang bahu dan lengan.

Bukan itu aja, Bra ketat juga berbahaya bagi wanita berdada besar.

Selain bra, baju renang model tali dada atau bahu jangan juga dikenakan berlama-lama. Sebab, sama bahayanya.

Yang paling benar adalah dengan mencari bra bertali agak lebar serta tidak terlalu ketat membungkus payudara Anda.

Selain lebih sehat, bra ini pun akan lebih nyaman di tubuh Anda.

Celakanya, dari survey perusahaan pakaian dalam Playtex, 70% wanita ternyata memilih bra bertali kecil dan ketat, sebuah pilihan yang salah.(*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir, silahkan tinggalkan komentar Anda